Rabu, 22 Februari 2012

TAMAN KUPU KUPU

Taman Kupu-Kupu Cihanjuan Bandung berada di Jalan Cihanjuang KM 3,3 No. 58 Desa Cibaligo, Kecamatan Parongpong Kabupaten Bandung Barat. Taman Kupu-Kupu ini didirikan tahun 2009. Berlibur sambil belajar? Disinilah tempatnya, Anda dapat menemukan sekitar 45 spesies kupu-kupu di taman ini. Luas keseluruhan Taman Kupu-Kupu Cihanjuang Bandung adalah 1,7 ha. Taman Kupu-Kupu buka dari jam 08.00 sampai jam 17.00, buka setiap hari. Hari senin sampai hari Jumat biasanya banyak pelajar yang berkunjung. 

Keramaian pun terjadi di Taman Kupu-Kupu Cihanjuang Bandung pada hari libur.

KEBUN BINATANG BANDUNG

Kebun binatang Bandung adalah salah satu tempat pariwisata yang berada di kota Bandung yang lengkapnya :

Kebun Binatang Bandung
Jl. Kebon Binatang No. 6 Taman Sari Bandung - 40132
West Java, Indonesia
phone: +62 22 2507302



 



Fasilitas:
Information
Toilet
Mosque
Place shelter
Settee
Ash can
Food booth & beverage
Building demonstrate
Museum pickling of animal

DAFTAR TEMPAT WISATA DAN KULINER KOTA BANDUNG

WISATA KREATIF BANDUNG

1. Pasar Seni Tamansari 
Jl. Tamansari
Menjual Barang-barang Seni

2. Reading Light
Jl. Siliwangi
Aneka Pelatihan, seperti membatik, menggambar sketsa, origami serta merajut

3. Tobucil & Klabs
Jl. Aceh No. 56 – 022 4261548
Bengkel Kerajinan Tangan

Minggu, 12 Februari 2012

PANTAI MARINA

Pantai Marina adalah obyek wisata lain di kota Semarang yang mungkin anda ingin nikmati selagi berada di kota Semarang, Jawa Tengah. Pantai Marina ini berada di sebelah utara kota, atau sekitar 4km dari Tugumuda, tidak begitu jauh dari lokasi kompleks Pekan Raya Promosi dan Pembangunan dan Puri Maerokoco, yang adalah taman mini Jawa Tengah yang saya belum sempat kunjungi.

SEMARANG

Tugu Muda
Semarang adalah ibu kota profinsi jawa tengah, salah satu kota terbesar dipulau jawa ini memiliki berbagai macam tempat wisata. Kota ini terletak sekitar 466 km sebelah timur Jakarta, atau 312 km sebelah barat Surabaya, atau 624 km sebalah barat daya Banjarmasin (via udara).[3] Semarang berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Kabupaten Demak di timur, Kabupaten Semarang di selatan, dan Kabupaten Kendal di barat.

Letak Geografi
Daerah dataran rendah di Kota Semarang sangat sempit, yakni sekitar 4 kilometer dari garis pantai. Dataran rendah ini dikenal dengan sebutan kota bawah. Kawasan kota bawah seringkali dilanda banjir, dan di sejumlah kawasan, banjir ini disebabkan luapan air laut (rob). Di sebelah selatan merupakan dataran tinggi, yang dikenal dengan sebutan kota atas, di antaranya meliputi Kecamatan Candi, Mijen, Gunungpati,Tembalang dan Banyumanik.

Sabtu, 11 Februari 2012

Direstui SBY, Gunung Sadahurip di Garut Bakal Dibor Maret

Tim Studi Bencana Katastropik Purba dipastikan tidak akan mencari piramida di Gunung Sadahurip, Garut, Jawa Barat. Namun mereka akan memastikan keberadaan ada tidaknya bangunan purba di sana. Hal ini penting untuk mengetahui ada tidaknya bencana katastropik di kawasan tersebut bertahun lalu.

"Penelitian masih terus dilakukan. Bukan mencari piramida, tetapi piramida ini sudah terlanjur beredar. Maret nanti akan dilakukan pemboran di sana," ucap Staf khusus Kepresidenan bidang Bantuan Sosial dan Bencana, Andi Arief, dalam diskusi bertajuk 'Menguak tabir peradaban dan bencana katastropik purba di nusantara untuk memperkuat karakter dan ketahanan nasional' di Gedung Krida Bakti, Jl Veteran, Jakarta, Selasa (7/2/2012).

Penelitian yang dilakukan Tim Studi BKP ini dilakukan terkait kebencanaan, namun bukan tidak mungkin bakal menemukan sesuatu yang tidak dibayangkan sebelumnya. "ini akan menjadi kerja keras kita bersama," sambungnya.

Dia menambahkan, secara geolistrik ada kemiripan antara Sadahurip dengan Gunung Padang di Cianjur. Nah, di Gunung Padang itu ditemukan bangunan purba yang sulit dibantah bahwa bangunan itu bukanlah piramida. Apalagi pasir piramida di Gunung Padang mirip dengan piramida yang ditemukan di Mesir.

"Pengeboran dilakukan untuk mencocokan data geolistrik, untuk memastikan yang di dalam tanah itu apa. Tidak perlu banyak-banyak ngebornya, di 4 titik saja," sambung Andi.

Jika nantinya memang benar ada bangunan purbakala di Sadahurip, maka kalaupun ada penggalian bukan lagi tugas tim tersebut. Andi memastikan pengeboran tidak akan merusak gunung tersebut.

"Dipakai metode scientific, bukan cangkul. Tidak boleh merusak," sambungnya.

Presiden SBY pun telah merestui penelitian itu dilanjutkan. Meskipun memang Tim Studi BKP bekerja dengan uang sendiri. "Kata Pak SBY, salah atau benar nanti belakangan," lanjutnya.

Namun menurut Andi, penelitian ini bukan sesuatu yang mahal jika dibandingkan dengan perkembangan pengetahuan. Dia juga memastikan tidak akan menyerahkan penelitian dan pengembangan ini ke pihak asing. Jika ada negara lain yang ingin terlibat maka sifatnya adalah joint research.

"Mungkin untuk pengeboran itu sekitar Rp 100-200 juta," ucap Andi. (Sumber :
detikNews)

Selasa, 07 Februari 2012

PANTAI AYAH

Pantai Ayah, atau juga dikenal dengan sebutan Pantai Logending, adalah salah satu obyek wisata pantai yang berada di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Obyek wisata ini cukup terkenal karena memadukan antara wisata hutan dengan wisata bahari, yaitu Hutan Wisata Logending dan Pantai Ayah. Hutan Wisata Logending merupakan kawasan hutan jati milik Perum Perhutani Kedu Selatan yang berada di dekat pantai tersebut.